Penanya:Indra Gunawan – Muara Sabak
Pertanyaan
Saya ingin menambahkan akun tunjangan umum PNS di bagian belanja gaji dan tunjangan (akun 51) pada aplikasi Rkakl 2013, tapi setelah dilakukan rekam akun dan klik OK muncul pesan
\”maaf akun ini tidak dizinkan\”
mengapa demikian?
Jawaban
Update dengan aplikasi RKAKL-DIPA 2013 yang terbaru dan lakukan restore dahulu pagu DIPA 2013 kemudian masuk kedalam menu DIPA >> Form Belanja, setelah itu lakukan validasi dari menu Utility. Kemudian lakukan pengiriman ulang melalui menu SPAN >> Kirim DJA.